PROJECT 365 : Unleash Your Creativity

When was the last time, you did something for the first time? …sebuah ungkapan yang pernah digunakan oleh salah satu maskapai penerbangan asing tersebut seolah mengajak kita untuk keluar dari zona nyaman dan selalu mencoba hal-hal baru. “Be creative” mungkin itulah kata kunci dari ungkapan tersebut.

Tidak bisa dipungkiri bahwa kreatifitas dalam fotografi memegang peranan yang sangat penting. Kreativitas tersebut bisa diaplikasikan dalam berbagai teknik fotografi seperti teknik komposisi yang kreatif, teknik eksposure, penggunaan flash dan berbagai teknik lain. Seringkali dalam perjalanan fotografi setelah melalui berbagi eksperimen kita menjadi bosan karena merasa sudah tidak ada tantangan lagi. Kebosanan ini seringkali menyebabkan kita berhenti memotret, bertentangan dengan aturan pertama dalam fotografi yaitu jangan pernah berhenti memotret.

Salah satu cara untuk menghilangkan rasa bosan tersebut adalah dengan melakukan sebuah project foto yang sekarang ini banyak dikenal dengan sebutan Project 365. Project365 secara sederhana dijelaskan sebagai kegiatan untuk mengambil 1 (satu) foto setiap hari selama 365 hari (1 tahun).

PROJECT 365

Ada beberapa alasan mengapa project ini menarik. Bayangkan diri Anda suatu saat nanti melihat kembali 365 foto yang sudah anda ciptakan, berbagai cerita suka dan duka yang dilalui selama setahun seakan kembali menjadi nyata. Foto-foto tersebut menjadi catatan bisu dari perjalanan anda selama setahun.

Ada beberapa tips yang perlu diketahui untuk menjalankan project 365 ini yang saya sarikan dari photojojo.com:

  1. Selalu membawa kamera kemanapun anda pergi – ya, kemanapun. Entah itu ke tempat belanja, ke sekolah, ke tempat kerja dan kemanapun aktivitas anda. Jika membawa kamera DSLR yang besar memberatkan anda, gunakan kamera poket atau ganti dengan kamera handphone. Beberapa handphone saat ini sudah memiliki resolusi kamera yang sangat baik.
  2. Jangan pernah berhenti memotret – selalu memotret di setiap kesempatan. Adakalanya setelah berjalan beberapa lama, kita akan merasa bosan untuk memotret. Ingatkan diri kita bahwa selalu ada hal yang menarik untuk diabadikan, lihatlah benda-benda di sekeliling anda atau pergi keluar rumah untuk mendapatkan ide segar.
  3. Lakukan variasi tema foto yang diambil untuk menghindari kebosanan. Tema bisa berupa benda-benda di sekitar rumah, tentang aktivitas keluarga, tentang bunga-bunga, tentang bayangan dan seribu ide lainnya.
  4. Upload foto-foto anda ke situs internet dan lakukan sesering mungkin. Idealnya foto diupload setiap hari ke situs yang Anda inginkan seperti flickr, facebook, tumblr atau situs lainnya. Jika ada kesibukan yang mendesak, foto bisa diupload dalam beberapa hari sekali. Dengan fasilitas upload yang sudah ada pada handphone saat ini tentunya hal ini tidak susah dilakukan.
  5. Tambahkan cerita dalam setiap foto. Daripada hanya mengupload foto, Anda bisa menambahkan cerita-cerita singkat tentang foto yang diambil. Hal ini juga akan mengasah kemampuan menulis Anda yang sangat berguna dalam travel writing.

Saya sangat merasakan manfaat dari melakukan project 365 dalam mengasah rasa dalam fotografi. Ada beberapa hal disamping tips di atas yang bisa saya sharing terkait project 365 yang saya jalani :

  •  Project ini mendorong dalam setiap kesempatan untuk selalu berusaha mencari sudut-sudut foto yang menarik, selalu memikirkan komposisi yang pas dan mengabadikan setiap momen yang kadang datang tidak terduga. Pokoknya mata kita akan menjadi “liar” untuk selalu melihat dan mengapresiasi hal-hal menarik di sekitar kita yang selama ini terlewatkan begitu saja.
  • Untuk memudahkan keseluruhan proses, saya hanya menggunakan kamera dari handphone sehingga proses upload bisa dilakukan setiap saat. Karena kemudahan upload pula, situs facebook digunakan sebagai media sharing dari foto-foto project 365.
  • Dengan project ini kita secara tidak langsung belajar melakukan kurasi terhadap hasil-hasil foto yang kita dapatkan dalam 1 hari dan memilih yang terbaik untuk ditampilkan. Adakalanya dalam sehari kita bisa mendapatkan foto-foto bagus dalam jumlah banyak.
  • Project ini juga melatih kita untuk “tidak mati gaya” dan memaksa keluarnya kreativitas untuk menghasilkan minimal 1 foto dalam sehari. Adakalanya karena kesibukan kerja dan alasan lain kita tidak menemukan obyek yang menarik untuk difoto sehingga seringkali kita dipaksa menemukan sisi-sisi menarik dari hal-hal di sekitar kita seperti barang-barang di rumah atau peralatan kerja di kantor.
  • Project ini juga melatih saya untuk belajar tentang kejujuran. Jika dalam satu hari saya lupa mengambil foto maka salah satu nomor dari foto hanya saya isi dengan halaman putih kosong. Kejujuran harus dipelajari dari hal-hal yang paling kecil dalam hidup kita termasuk dalam fotografi.

Nah, setelah mengetahui alasan mengapa melakukan project 365 dan mendapatkan tips-tipsnya, mungkin Anda tertarik untuk memulai project 365 Anda sendiri. Selamat berkreasi!

Leave a comment

Blog at WordPress.com.